Guys,siapa nih disini yang nggak mengenal Instagram?
Instagram merupakan salah satu dari sekian banyak media sosial yang sangat populer saat ini dan menjadi salah satu alasan banyak remaja memiliki personal account-nya sendiri dengan berbagai macam alasan,tujuan serta pencapaian.
Instagram merupakan aplikasi yang mampu mengambil gambar dan dapat mengedit gambar untuk mendapatkan kesan yang lebih bervariasi dan dapat di unggah sebagai sarana menyimpan sebuah momen di kehidupan kita hingga menjadi media dalam berbisnis/berjualan produk.selain Instagram dapat digunakan sebagai tempat untuk mengembangkan dan memelihara hubungan, nyatanya Instagram juga dapat digunakan untuk membandingkan diri mereka dengan teman sebaya, memotivasi untuk melakukan hal-hal yang berbahaya, dan mencari validasi eksternal dari jumlah suka dan komentar pada sebuah unggahan.
Dalam Instagram ada aturan pengguna yang meminta syarat usia 13 tahun keatas,tetapi nyatanya banyak anak-anak/remaja dibawah usia sudah memiki akun Instagram sendiri nih.
Nah menulis mengenai remaja,disini aku mengajak kalian membahas apa aja si dampak positif dan negatif yang disebabkan oleh banyaknya pengguna Instagram pada anak-anak dibawah umur.
Yuk simak apa aja Dampak Instagram
Bagi remaja.
Dampak positif instagram :
- Instagram dapat digunakan sebagai penunjang masalah ekonomi, contohnya online shop. Sudah banyak sekali remaja yang memiliki online shop sendiri dengan menggunakan media instagram yang nyatanya sangat memberikan peran besar bagi online shop
- Instagram dapat digunakan untuk sarana bersosialisasi, sehingga para remaja bisa memiki lebih banyak teman
- Instagram dapat digunakan untuk media bersyiar, sekarang sudah banyak ustadz muda yang menggunakan media instagram untuk bersyiar
- Instagram dapat digunakan untuk media belajar dan mencari pengetahuan,bahkan sekarang tidak sedikit guru meminta siswa nya untuk membuat tugas melalui video yang kemudian di upload di instagram
Dampak negatif instagram :
- Instagram dapat membuat remaja kecanduan hingga malas belajar karena terlalu asik bermain instagram
- Banyak pengguna instagram yang mengunggah foto-foto berbau pornografi, sehingga banyak remaja yang melakukan pelecehan seksual
- Banyak pengguna instagram yang menyebarkan berita tidak benar atau hoax yang dapat menimbulkan banyak masalah dan menyebabkan remaja percaya dan terhasut oleh berita hoax tersebut.
- Tidak sedikit pengguna Instagram yang menggunakan Instagram sebagai tempat pencintraan saja
- Jadi ketergantungan,seperti setiap momen harus di diupload dulu.contohnya ni”jangan dimakan dulu,gua mau foto buat story”hal kayak gini sepertinya sering dialami banyak pengguna instagram.padahal nyatanya,kalau setiap detik atau menit kamu harus selalu merekam momen yang ada di depan mata kamu, justru momen tersebut akan hilang? Ya, berlalu begitu saja tanpa arti. Belum tentu juga kamu bisa memaknai dengan menyaksikan momen tersebut dari tangkapan rana kamera yang tampil pada layar handphone kamu.